
Wali Mahasiswa Baru dibekali Ke-Fakultas-an dan ke-Prodi-an
Tahunan, Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara mengundang orang tua / wali mahasiswa baru tahun akademik 2021/2022, sebagai bentuk tanggungjawab fakultas dan prodi untuk menyampaikan kelembagaan kepada wali mahasiswa baru.
Kegiatan temu wali mahasiswa baru dilaksanakan pada Jum’at, 17 September 2021 di Unisnu Jepara. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi-informasi kepada wali mahasiswa baru terkait dengan profil fakultas FDK dan program studi KPI, proses perkuliahan dan pembayaran kuliah.
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturrohim dan komunikasi antara pihak fakultas maupun prodi dengan orang tua / wali mahasiswa baru, sehingga tidak ada kesalahpahaman.
Abdul Wahab, selaku Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Unisnu Jepara menyampaikan beberapa hal terkait latar belakang dan harapan-harapan fakultas ke depan. “yang paling utama adalah kita perlu merubah paradigma tentang Fakultas Dakwah dan Komunikasi, yaitu pertama, Paradigma bahwa Dakwah itu (hanya) “pidato” itu tidak tepat; kedua, FDK itu kecil tapi luas [kecil fisiknya, tetapi luas cakupannya]; ketiga, FDK menjadi kebanggaan tersendiri [tuntutan globalisasi]; dan keempat, Potensi “Besar” dan “Tenar” (Pemanfaatan Media). Tutur beliau.
Disampaikan juga profil program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) oleh Khoirul Muslimin selaku ketua program studi, diantaranya tentang kurikulum yang diikuti oleh mahasiswa angkatan 2021 ini akan menggunakan kurikulum berbasis Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kemudian proses perkuliahan di prodi KPI akan diselenggarakan secara luring (tatap muka) dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Tidak lupa beliau juga menyampaikan fasilitas-fasilitas yang dimiliki oleh program studi antara lain Laborat KPI TV dan Studio Radio, serta kegiatan-kegiatan yang menunjang proses pembelajaran, yaitu disediakan corner-corner (Broadcasting, Jurnalistik, Public Speaking, dan Perfilman).
Sedangkan berkaitan dengan besaran biaya kuliah selama masa studi disampaikan oleh Miftakhurrohman selaku Kepala Tatausaha Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Biaya perkuliahan saat ini menggunakan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT), sehingga dapat diketahui besaran biaya dan kapan waktu untuk melakukan pembayaran. Wali mahasiswa baru juga dibekali dengan sistem akademik orang tua (SIORTU), sebagai bentuk pelayanan akademik oleh program studi dan fakultas untuk melaporkan perkembangan malasiswa melalui sistem yang dapat diakses melalui smartphone. Siortu juga dapat membantu orang tua / wali mahasiswa dapat mengawasi perkembangan dan prestasi mahasiswa selama masa studi.
Komentar